Laman

Kamis, 31 Juli 2014

Al - Maut ...




Bismillah

AL-MAUT

Wahai orang yang lalai tentang perihnya sakaratul maut dan pedihnya nyawa saat dicabut,
sadarlah, karena kamu pasti akan mengalaminya.

Janji kematian selalu jujur dan putusannya sangat adil,
maka cukuplah kematian sebagai pengetuk pintu hidup paling mengejutkan,
kematian membuat berderainya air mata,
mencerai beraikan jama'ah dan perkumpulan,
melenyapkan kelezatan dunia,
meluluh lantakkan segala harapan, cita-cita dan profesi setinggi apapun,
dan karier yang sedang melejit akan hilang tak berguna.

{Tadzkiroh, Imam Al-Qurthubi, hal.15}


Anda sembunyi di manapun pasti dikejar dan usaha apapun yang dilakukan oleh manusia untuk menghambat kematian pasti akan pudar.
Dan bila ajal tiba, tidak ada seorangpun yang mampu mengelak darinya.


Alloh سبحانه وتعالى berfirman (artinya),

"Katakanlah, 'Sesungguhnya kematian yang kamu lari daripadanya, maka sesungguhnya kematian itu akan menemui kamu, kemudian kamu akan dikembalikan kepada Alloh, yang mengetahui yang ghoib dan yang nyata, lalu Dia beritakan kepadamu apa yang telah kamu kerjakan."

{QS. Al-Jumu'ah: 8}




[Dikutip dari buku "Rintangan Setelah Kematian" Ustadz Zaenal Abidin, Pustaka Imam Abu Hanifah,hal. 43-44]

(via Al Ilmu) —


Tentang jiwa...




“Jiwa tidak akan bisa meninggalkan sesuatu kecuali jika ada sesuatu [yang menggantikannya]”

النفس لا تترك شيئا ألا بشيئ

~Syaikhul Islam Ibnu Taimiyyah -rahimahullah-




.::Jangan salahkan Islam, bila Anda setengah-setengah dalam menjalankannya::.


1. Menjauhi jimat adalah kebaikan dan keharusan, tapi bila Anda tidak baca dzikir pagi dan sore, maka Anda seperti orang yang perang tanpa senjata dan pelindung, sehingga Anda rentan terkena serangan lawan.

2. Menjauhi riba dan bisnis haram adalah kebaikan dan keharusan, namun tanpa doa, giat, dan tekun dalam usaha yang halal, maka Anda bagai burung yang diam tapi mengharap perutnya kenyang.
Dan itu akan menjadikan dunia Anda semakin terpuruk.

3. Meninggalkan musik adalah kebaikan dan keharusan, namun tanpa banyak dzikir; jangan harap hati Anda akan tenang dan bahagia.



Dan tentunya masih banyak contoh-contoh lainnya.

Intinya adalah firman Allah ta'ala (yang artinya):

"Wahai orang-orang yang beriman, masuklah Islam secara kaffah (total), jangan kalian ikuti jejak-jejak setan, sungguh dia adalah musuh yang nyata bagi kalian".

[Al-Baqarah: 208]





via ust. Ad Dariny di timeline sdr. Abdul Rokhman As-Syukur